This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Minggu, 30 Juni 2013

Liburan ke pantai Anyer

Pada hari Kamis setelah lulus, tepatnya pukul 9.30 pagi, saya dan teman-teman berlibur ke Pantai Anyer. Sebelum kami berangkat ke pantai Anyer, saya mempersiapkan makanan dan minuman untuk nanti di nikmati di sana. Sedangkan teman-teman mempersiapkan kendaraan yang akan kami pakai. Setelah semuanya siap, kami langsung berangkat menuju pantai Anyer.

Selama di perjalanan, saya sangat kagum dengan keindahan alamnya. Jalannya yang berkelok-kelok seperti gelombang, sawahnya yang berjejer dengan rapih, dan suasana pegunungan yang sangat indah. Ternyata begitu besar Karunia yang telah Allah berikan untuk kita semua.

Sesampainya di pantai, kami langsung mencari tempat yang teduh. Mencari hotel. Kebetulan hari itu cuacanya cukup panas jadi kami harus mencari tempat yang nyaman untuk beristirahat. Setelah mendapatkan tempat istirahat yang cocok, saya dan teman-temn langsung bergegas menuju pantai. Kami langsung berenang sambil menikmati deburan ombak yang menghampiri tubuh kami. Indahnya pasir pantainya.

Saat saya sedang menikmati suasana pantai, tiba-tiba aku mendengar suara seseorang meminta tolong. “ Tolong……tolong…….!” Ternyata suara itu adalah suara temanku. Betapa terkejutnya aku melihat ia terbawa ombak. Saya dan orang-orang disekitar langsung menolongnya. Saya melihat wajah temanku begitu pucat, ia takut sekali tenggelam.

Setelah kejadian itu, orang-orang dan warga meminta kami untuk berhenti berenang dan segera membersihkan badan kami yang penuh dengan pasir. Mereka tidak mau hal-hal yang tidak diinginkan terjadi kembali. Tentu saja kami mengikuti permintaan mereka.
Sebelum kami ke hotel, tak lupa kami menikmati makanan dan minuman yang telah kami persiapkan dari rumah. Setelah semuanya merasa puas bermain, kami memutuskan untuk ke hotel.

Liburan kali ini memberikan kenangan tersendiri bagiku. Semoga saya tidak akan mengalami musibah yang menimpa temanku.

Puisi

Bayangmu

Dikala sepi menghampiri
suasana risau hati
ku teringat akan bayangmu

Seakan-akan bayangmu membuat hati ini teramat sakit
bagai luka sabitan pedang yang tumpul
entah mengapa
Disaat bayangmu menghampiriku
hanya goresan luka yang ku rasa

Meski pilu menyengat kalbu
Aku akan tetap dan terus berjuang

Menggapai angan yg ku damba

Puisi


IBU

Ibu …….
Kau begitu cantik, pesona mu anggun
Setia mu tiada tara

Nafas mu ada dalam diri ku
Detak jantung mu menyatu dalam sanubariku
Belaian mu lembut bagaikan sutra
Kesetian mu tiada tergantikan

Engkau selalu penuhi harapan ku
Cahaya hidup mu terang untuk ku
Pelita mu menyala bagi ku
Kehadiran mu memberikan semangat bagi ku

Ku rindu kasih dan belaian mu
Ingin ku gapai dalam pelukku
Kau hadir dalam setiap angan ku
Walupun tak dapat ku genggam

Cahaya kasih mu selalu kurindukan
Bantu aku dan berikan ketegaran dalam hidup ku selalu


Cara membuat ongol-ongol

Cara membuat ongol-ongol

Ongol-ongol adalah kue yang memiliki rasa yang enak ,aman di konsumsi dan memiliki manfaat yaitu melancar pencernaan.mengapa? karena ongol-ongol kue yang hampir mirip dengan agar-agar atau jelly selain kenyal juga nikmat sulit untuk di jelaskan dengan kata-kata jadi bila anda belum pernah mencoba kue yang satu ini anda bisa membuat nya sendiri.karena mungkin di pasaran jarang ada orang yang menjual kue ini jikalau ada bisa di hitung jari.anda tertarik dan berminat untuk membuatnya ini cara dan resep membuat kue ongol-ongol

Bahan
150gram tepung sagu
300gram gula pasir
750 ml air
¼ sendok the garam
2 lembar daun pandan
4 tetes pewarna merah muda

Bahan taburan        
200gram kelapa parut kasar
¼ sendok the garam
2 lembar daun pandan

Cara membuat 
  1. taburan.aduk rata bahan taburan kukus 15 menit sishkan.
  2. didihkan gula pasir,air,garam,daun pandan,dan pewarna maerah muda,saring biarkan hangat.
  3. ambil sedikit rebusan air gula.tuang ke tepung sagu aduk rata,rebus lagi sambil meletup-letup an kental.
  4. tuang dalam pinggan tahan panas.biarkan hangat.
  5. ambil sesendok adonan,bulatkan.gulingkan dalam parutna kelapa
  6. ongol-ongol pun siap di sajikan
Demikianlah cara membuat ongol-ongol versi saya. Selamat mencoba 


Cara membuat nasi goreng

CARA MEMBUAT NASI GORENG

Nasi goreng merupakan makanan khas orang Indonesia, hampir semua orang pernah makan nasi goreng. Nasi goreng merupakan salah satu makanan favorit saya. Apakah anda juga suka dengan nasi goreng? taukah anda cara membuatnya?
Berikut adalah cara membuat nasi goreng seperti yang kebanyakan orang buat.

Bahan Yang Utama Untuk Nasi Goreng:
1 Piring Nasi
2-3 sendok makan kecap manis
5 sendok makan minyak untuk menumis
2-3 sendok makan saos tomat

Bumbu yang dihaluskan untuk nasi goreng:
4 siung bawang putih
7 buah cabai merah (bisa disesuikan menurut selera)
7 butir bawang merah
Terasi secukupnya kurang lebih satu sendok kecil
Garam secukupnya

Bahan Pelengkap nasi goreng (Sesuai Selera):
Bahan pelengkap ini bisa ditambahkan atau tidak sesuai selera anda.
§  Telur - bisa di goreng atau di rebus
§  Ayam goreng di suir - suir
§  Irisan mentimun
§  Bawang goreng

Cara membuatnya :
1.      Panaskan 5 sendok makan minyak dengan api sedang(Gunakan wajan).
2.      Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum(masukkan dalam wajan).
3.      Masukkan nasi, Aduk hingga rata. 
4.      Masukkan saos tomat dan kecap manis kemudian aduklah lagi hingga merata semua.
5.      Setelah kurang lebih satu menit, angkat, dan siap dihidangkan dengan bahan pelengkap


Demikianlah cara membuat nasi goreng versi saya. Selamat mencoba


Biografi

Biografi

Nama saya  Andiko Eko Saputro, Biasa dipanggil Eko. Saya lahir di Kota Jakarta, 6 Juli 1994, Saya adalah anak pertama dari dua bersaudara, Ayah saya bernama Ir.Djoko Nurseto dan Ibu saya bernama Runggul Wahdini,S.E, Ayah saya adalah seorang Pegawai di kantor swasta dan Ibu saya adalah seorang pegawai swasta. Adik Saya seorang perempuan yang bernama Ramadhanindyra Hanun Putri, Adik Saya sekarang sudah duduk di kelas 5 SD. Saya tinggal di komplek Villa Pamulang blok DE 3/4.

Pada umur 6 tahun Saya memulai pendidikan di jenjang SD Muhammadiyah 12 Pamulang, yang berada di kec.pamulang, setelah Saya selesai pada tahun ajaran 2005/2006 dari jenjang SD dan mendapatkan izajah. saya melanjutkan ke jenjang berikutnya yaitu di SMP, Pada jenjang SMP Saya bersekolah di SMP  Muhammadiyah 22, yang berada di kec>pamulang, tepatya berjarak ± 5 Km dari rumah saya. Di SMP inilah saya menimba ilmu selama 3 tahun lamanya, Seiring waktu berlalu selama 3 tahun saya menyelesaikan pendidikan pada tahun ajaran 2008/2009 dan saya mendapatkan izajah SMP. kemudian dilanjutkan kejenjang berikutnya yaitu di SMA Muhammadiyah 25 pamulang, yang berada di kec.pamulang, adalah tempat Saya mengenakan pakaian putih abu-abu dan menuntut ilmu selama 3 tahun, di SMKA ini Saya dibentuk menjadi seorang siswa didik yang memiliki bidang professi yang menjadi bekal bagi saya nantinya. Disini juga saya banyak mengalami perubahan sikap menjadi lebih dewasa. Setelah saya menyelesaikan pendidikan SMA saya pada tahu ajaran 2011/2012 dan telah mendapat izajah, saya ingin melanjutkan pendidikan saya sampai ke perguruan tinggi negri, tetapi sayang berkali-kali saya mengikuti Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), saya tidak pernah memenangkan seleksi tersebut. Sehingga di tahun 2012 saya memutuskan untuk kuliah di Universitas Gunadarma, Depok. Fakultas ilmu komputer, Jurusan sistem informasi.

Rabu, 19 Juni 2013

Perbedaan Ilmu Budaya Dasar(IBD) dan Ilmu Pengetahuan Sosial(IPS)

Pengertian Ilmu Budaya Dasar(IBD)
IBD adalah pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang diekembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan. Istilah IBD dikembangkan petama kali di Indonesia sebagai pengganti istilah basic humanitiesm yang berasal dari istilah bahasa Inggris “the Humanities”. Adapun istilah humanities itu sendiri berasal dari bahasa latin humnus yang astinya manusia, berbudaya dan halus. Dengan mempelajari th humanities diandaikan seseorang akan bisa menjadi lebih manusiawi, lebih berbudaya dan lebih halus. Dengan mempelajari the humanities diandaikan seseorang akan bisa menjadi lebih manusiawi, lebih berbudaya dan lebih halus. Dengan demikian bisa dikatakan bahwa the humanities berkaitan dengan nilai-nilai manusia sebagai homo humanus atau manusia berbudaya. Agar manusia menjadi humanus, mereka harus mempelajari ilmu yaitu the humanities disamping tidak meninggalkan tanggungjawabnya yang lain sebagai manusia itu sendiri.

Pengertian Ilmu Pengetahuan Sosial(IPS) 
Rumusan tentang pengertian IPS telah banyak dikemukakan oleh para ahli IPSatau social studies. Di sekolah-sekolah Amerika pengajaran IPS dikenal dengan social studies. Jadi, istilah IPS merupakan terjemahan social studies.
Dengan demikian IPS dapat diartikan dengan “penelaahan atau kajian tentang masyarakat”. Dalam mengkaji masyarakat, guru dapat melakukan kajian dari berbagai perspektif sosial, seperti kajian melalui pengajaran sejarah, geografi, ekonomi, sosiologi, antropologi, politik-pemerintahan, dan aspek psikologi sosial yang disederhanakan untuk mencapai tujuan pembelajaran.

Perbedaan IBD dan IPS

Ilmu pengetahuan sosial adalah sekelompok disiplin akademis yang mempelajari aspek-aspek yang berhubungan dengan manusia dan lingkungan sosialnya. Ilmu ini berbeda dengan seni dan humaniora karena menekankan penggunaan metode ilmiah dalam mempelajari manusia, termasuk metoda kuantitatif dan kualitatif.Istilah ini juga termasuk menggambarkan penelitian dengan cakupan yang luas dalam berbagai lapangan meliputi perilaku dan interaksi manusia di masa kini dan masa lalu.Berbeda dengan ilmu sosial secara umum, IPS tidak memusatkan diri pada satu topik secara mendalam melainkan memberikan tinjauan yang luas terhadap masyarakat.
Ilmu Budaya Dasar Secara sederhana Ilmu Budaya Dasar adalah pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan.
Istilah llmu Budaya Dasar dikembangkan di Indonesia sebagai pengganti istilah Basic Humanitiesm yang berasal dari istilah bahasa Inggris “The Humanities”. Adapun istilah Humanities itu sendiri berasal dan bahasa latin humanus yang bisa diartikan manusia, berbudaya dan halus. Dengan mempelajari the htimanities diandaikan seseorang akan bisa menjadi lebih manusiawi, lebih berbudaya dan lebih halus. Dengan demikian bisa dikatakan bahwa the humanities berkaitan dengan nilai-nilai yaitu nilai-nilai manusia sebagai homo humanus atau manusia berbudaya. Agar supaya manusia bisa menjadi humanus, mereka hams mempelajari ilmu yaitu the humanities disamping tidak meninggalkan tanggungjawabnya yang lain sebagai manusia itu sendiri.