This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Kamis, 10 April 2014

Tips Pertolongan Pertama Pada Orang Keracunan

Produk kimia rumah tangga banyak yang mengandung pestisida yang berbahaya bagi manusia seperti misalnya cairan anti serangga, racun tikus, racun kutu, parfum dll. Bila sampai terjadi keracunan, di bawah ini adalah beberapa cara pertolongan pertama yang direkomendasikan/disarankan oleh Sentra Informasi Keracunan Nasional :

·         Bila terkena mata : aliri mata yang terkena racun dengan air yang mengalir selama 30 menit. Apabila gejala iritasi masih ada, segera bawa ke dokter mata.
·         Bila terhirup : segera pindahkan korban ke tempat terbuka agar mendapatkan udara segar. Segera bawa ke dokter.
·         Bila tertelan : cuci mulut dengan berkumur sampai tidak ada bahan racun yang tertinggal. Segera bawa ke dokter.
·         Bila terkena kulit : lepaskan pakaian korban yang terkena racun, cuci kulitnya, termasuk rambut dan kuku dengan air yang banyak dan sabun. Jika kulit terbakar, tutup dengan kain steril dan kering tanpa diberi apa pun. Segera bawa ke dokter.
·         Pemberian penawar racun / antidotum hanya boleh dilakukan oleh dokter / tenaga medis di rumah sakit.



Liburan ke Jogja

Waktu itu hari sabtu saya sekeluarga pergi kerumah kakek yang berada di Yogyakarta. Dari Jakarta, saya sekeluarga menggunakan transportasi kereta api. Saya sekeluarga berangkat pada sore hari dari stasiun Jatinegara dan sampai stasiun Tugu Yogyakarta pukul05.00keesokan harinya.
Dari stasiun Tugu, kemudian saya dan sekeluarga harus naik taksi untuk menuu ke rumah kakek di daerah Kaliurang. Setelah menempuh kurang lebih sejam perjalanan, tidak terasa saya sekeluarga sudah sampai di rumah kakek. Udara yang sejuk menjadi kondisi yang selalu sangat saya inginkan.
Saya sekeluarga merencanakan hanya 3 hari berlibur di rumah kakek. Pendeknya waktu liburan di karenakan bapak dan ibi harus bekerja, namun meski hanya 3 hari, saya merasa senang berada di rumah kakek. Di hari pertama saya liburan, saya diaak kakek ke makam nenek, setalah itu berjalan-jalan ke lereng Merapi yang tidak jauh dari rumah.
Di lereng Merapi saya melihat pemandangan yang indah dan memanjakan mata. Saya dan kakek juga sempat singgah ke bekas rumah Mbah Marian di Desa Kinahrejo. Mbah Marijan adalah sosok yang sangat terkenal di sekitar lereng Merapi bahkan seluruh Indonesia. Mbah Marian harus meninggal dunia, karena terkena lahar panas di rumahnya sendiri.

Hari kedua dan ketiga saya habiskan untuk beralan-jalan keliling kota Yogyakarta dengan kakek. Mulai dari kebun binatang Gembirluko, Kraton, Parangtritis, hingga Malioboro. Tak terasa waktu liburan pun sudah habis, saya sekeluargaharus kembali ke Jakarta dengan kereta api keesokan harinya.

SISTEM PEREKONOMIAN DI INDONESIA

Sistem perekonomian adalah sistem yang dipakai oleh sebuah negara untuk mengalokasikan sumber daya yang dikuasainya baik untuk perorangan ataupun instansi di negara itu. Perbedaan utama antara satu sistem ekonomi dengan sistem ekonomi yang lain yaitu bagaimana cara sistem itu mengelola faktor produksinya. Dalam beberapa sistem, seorang individu diizinkan memiliki seluruh faktor produksi. Sementara dalam sistem lainnya, semua faktor tersebut dikuasai oleh pemerintah.Di Indonesia adalah salah satu contoh negara yang menganut sistem ekonomi campuran. Negara kita menggunakan perencanaan yang terpusat seperti halnya sistem ekonomi komando, namun pengalokasian sumber daya tetap diserahkan kepada kekuatan pasar. Penguasaan aset juga dibedakan berdasarkan kepentingannya. Untuk faktor produksi yang berkaitan dengan kepentingan rakyat banyak dikuasai oleh negara, sedangkan untuk faktor produksi yang tidak terlalu berkaitan dengan kepentingan masyarakat banyak boleh dimiliki oleh swasta ( perorangan ).
1. Sistem Ekonomi Demokrasi
Indonesia mempunyai landasan idiil yaitu Pancasila dan landasan konstitusional yaitu UUD 1945. Oleh karena itu, segala bentuk kegiatan masyarakat dan negara harus berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. Sistem perekonomian yang ada di Indonesia juga harus berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. Sistem perekonomian nasional yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 disusun untuk mewujudkan demokrasi ekonomi dan dijadikan dasar pelaksanaan pembangunan ekonomi. Sistem perekonomian Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 disebut sistem ekonomi demokrasi. Dengan demikian sistem ekonomi demokrasi dapat didefinisikan sebagai suatu sistem perekonomian nasional yang merupakan perwujudan dari falsafah Pancasila dan UUD 1945 yang berasaskan kekeluargaan dan kegotongroyongan dari, oleh, dan untuk rakyat di bawah pimpinan dan pengawasan pemerintah.
Pada sistem demokrasi ekonomi, pemerintah dan seluruh rakyat baik golongan ekonomi lemah maupun pengusaha aktif dalam usaha mencapai kemakmuran bangsa. Selain itu, negara berperan dalam merencanakan, membimbing, dan mengarahkan kegiatan perekonomian. Dengan demikian terdapat kerja sama dan saling membantu antara pemerintah, swasta, dan masyarakat.
2. Sistem Ekonomi Kerakyatan
Sistem ekonomi kerakyatan berlaku di Indonesia sejak terjadinya Reformasi di Indonesia pada tahun 1998. Pemerintah bertekad melaksanakan sistem ekonomi kerakyatan dengan mengeluarkan ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia Nomor IV/MPR/1999, tentang Garis-Garis Besar Haluan Negara yang menyatakan bahwa sistem perekonomian Indonesia adalah sistem ekonomi kerakyatan. Pada sistem ekonomi kerakyatan, masyarakat memegang aktif dalam kegiatan ekonomi, sedangkan pemerintah menciptakan iklim yang sehat bagi pertumbuhan dan perkembangan dunia usaha.
Sistem Perekonomian Indonesia
Kemunculan suatu aliran ekonomi di dunia, akan selalu terkait dengan aliran ekonomi yang muncul sebelumnya. Begitu pula dengan garis hidup perekonomian Indonesia. Pergulatan kapitalisme dan sosialisme begitu rupa mempengaruhi ideologi perekonomian Indonesia.

Sistem Ekonomi Indonesia dalam UUD 1945

Berdasarkan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 pasal 33 setelah amandemen
(1) Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar atas asas kekeluargaan.
(2) Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan yang menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara.
(3) Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.
(4) Perekonomian nasional diselenggarakan berdasar atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan, efisiensi berkeadilan, berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemandirian, serta dengan menjaga keseimbangan kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional.****)
(5) Ketentuan lebih lanjut mengenai pelaksanaan pasal ini diatur dalam undang-undang.****)

Sumber :
Buku ekonomi ( IPS TERPADU ) SMP kelas 8